Sumbartime – Seorang pemuda berusia 22 tahun bernama Reza Syahputra dilaporkan meninggal dunia akibat tersengat listrik saat memasang baliho untuk Pemilihan Kepala Daerah di Kampung Painan Timur, Nagari Painan Timur, Kecamatan IV Jurai, Kabupaten Pesisir Selatan. Insiden tragis ini terjadi pada Kamis, 26 September 2024, sekitar pukul 14.00 WIB.
Kapolsek IV Jurai, Iptu Edy Roszal, mengungkapkan bahwa Reza adalah warga Sungai Nipah, Nagari Painan Selatan. Korban mengalami kecelakaan fatal saat melaksanakan tugas pemasangan baliho untuk mendukung Pilkada 2024.
Saat ditemukan warga Reza tergeletak di tanah dengan kondisi mengenaskan, mengalami luka lebam di kepala dan darah mengalir dari kedua telinga serta hidungnya.Warga tersebut langsung membawa korban ke RSUD M Zein Painan untuk dicek kondisinya.
“Setelah dilakukan pemeriksaan di UGD, dokter menyatakan bahwa korban sudah meninggal dunia. Kemudian keluarga korban membawa korban ke rumah duka di Kampung Sungai Nipah,” katanya.
Pihak berwenang segera menerima laporan mengenai insiden ini dan melakukan penyelidikan lebih lanjut. (R)