SUMBARTIME.COM-Setelah beberapa Nagari dan Daerah di Sumbar yang terkena hantaman bencana alam, hari ini di kawasan Limapuluh Kota, bencana mulai mengintai. Sejak Jumat (12/10) subuh, air batang Sinamar berangsur angsur mulai naik dan merendam beberapa wilayah pemukiman penduduk.
Di Jorong Seberang Taram, Nagari Taram, perumahan penduduk sekitar mulai terendam banjir. Menurut Camat Harau, Yandi Asmen, saat ini ada 8 Kepala keluarga yang di evakuasi dan diungsikan ke tempat yang aman, terkait meluapnya air Batang Sinamar, ujarnya kepada awak media, Jumat (12/10) siang.
Mereka diungsikan karena situasi yang cukup rawan mengingat masih tingginya luapan air batang sinamar.
Curah hujan yang cukup tinggi melanda kawasan sekitar mengakibatkan meluapnya Batang Sinamar, sehingga merendam pemukiman warga yang berdekatan dengan aliran sungai tersebut.
Selain itu, areal persawahan serta perkebunan penduduk juga ada terendam banjir, imbuhnya lagi.
Untuk itu Yandi Yasmen meminta agar warga waspada dan berhati hati menyikapi kondisi serta situasi saat musim hujan ini, tutupnya mengakhiri pembicaraan. (rd)