AGAM – Ir. H. Beni Warlis, M.M. Dt.Tan Batuah, Bakal Calon Bupati Agam, Sumatera Barat (Sumbar), telah menegaskan keseriusannya untuk maju dalam Pilkada 2024.
Dalam sebuah sosialisasi yang diadakan pada Jumat (16/8/2024), di sebuah restoran di kawasan Parit Putus, batas kota Bukittinggi, Beni menyampaikan alasan-alasan kuat di balik keputusannya maju sebagai calon Bupati Agam.
Acara tersebut dihadiri oleh tokoh-tokoh masyarakat, sejumlah wartawan, serta tamu undangan lainnya.
“Berbekal pengalaman di birokrasi, termasuk pernah menjabat sebagai Pjs Bupati Agam, insyaallah saya optimis dapat membangun Agam menjadi lebih baik dan sejahtera,” ujar Beni.
Menurut Beni Warlis, pengalaman panjangnya di dunia birokrasi, termasuk sebagai Sekda Kota Payakumbuh, Sekda Provinsi Sumbar, serta Plt Bupati Agam, telah memberikan dasar kuat untuk melangkah maju.
Ia merasa terpanggil untuk berkontribusi lebih dalam terhadap perkembangan Kabupaten Agam.
“Saya merasa prihatin melihat kondisi Agam saat ini. Untuk itu, saya telah melakukan pendekatan dan lobi dengan sejumlah tokoh masyarakat dan elemen lainnya,” jelasnya.
Beni juga menegaskan bahwa pada 20 Agustus mendatang, ia akan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Komisaris Utama Bank Nagari untuk fokus pada pencalonannya di Pilkada Agam 2024.
Dengan latar belakang dan tekad kuat, Beni Warlis bertekad membawa perubahan positif bagi Kabupaten Agam jika diberi amanah oleh masyarakat. (alex)