Sumbartime.com-Diduga mengalami sakit, seekor gajah penghuni Taman Marga Satwa Kinantan (TMSBK) Bukittinggi, pada Selasa (26/09), sekira pukul 16.40 WIB, mati di lokasi kebun binatang tersebut.
Gajah yang berusia 28 tahun berjenis kelamin betina dan bernama Bita itu, mengalami penyakit radang sendi ujar AA Jusmar pengendali Ekosistim Hutan BKSDA, mengungkapkan. Selama tiga bulan kondisi fisiknya terus menurun, pihak TMSBK sendiri sudah berupaya melakukan perawatan dengan mendatangkan Dokter spesalis hewan, namun nyawa hewan tersebut tidak tertolong lagi.
Sementara itu, mendengar kematian salah satu penghuni kebun binatang Kota Bukitinggi tersebut, Walikota Ramlan Nurmatias langsung meluncur ke lokasi. Setelah melakukan koordinasi dengan beberapa pihak terkait, Ramlan mengatakan bahwa diputuskan akan dilakukan pembedahan dan pada Selasa (26/09) langsung dikuburkan di kawasan Kebun Binatang, ujarnya. (ezi)